Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran
Bahasa
Indonesia kelas
IV SD Semester 2
Disusun guna
memenuhi tugas individu
Mata
Kuliah : Belajar dan Pembelajaran
Dosen : Ibu Sumilah
Oleh
Yuli Purwati
1401409188
Rombel : 04
PENDIDIKAN
GURU SEKOLAH DASAR, S1
FAKULTAS
ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS
NEGERI SEMARANG
2012
RENCANA
PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Mata Pelajaran :
Bahasa Indonesia
Kelas/Semester :
IV/2
Alokasi Waktu :
2 x 35 Menit
Standar Kompetensi
8.
Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi secara
tertulis dalam bentuk karangan, pengumuman, dan pantun anak.
Kompetensi Dasar
8.2
Menulis pengumuman dengan bahasa yang baik dan benar
serta memperhatikan penggunaan eja.
A. Indikator
8.2.1
Menyimak teks pengumuman yang dibacakan guru.
8.2.3 Menulis pengumuman dengan bahasa yang baik
dan benar.
8.2.4 Membaca teks pengumuman dengan lafal dan
intonasi yang tepat.
B. Tujuan
Pembelajaran
a.
Melalui teks pengumuman yang dibacakan guru, siswa mampu
menyimak bacaan dengan baik.
b.
Melalui kerjasama dengan kelompok, siswa mampu menulis
pengumuman dengan bahasa yang baik dan benar.
c.
Melalui praktikum, siswa mampu membaca teks pengumuman
dengan lafal dan intonasi yang tepat.
v Karakter siswa yang diharapkan :
-
Disiplin
-
Tekun
-
Tanggung jawab
-
Ketelitian
-
Kerjasama
C. Materi Ajar
Teks pengumuman (terlampir)
D. Metode dan Media Pembelajaran
a.
Metode Pembelaran
a)
Informatif
b)
Tanya jawab
c)
Penugasan
b.
Model pembelajaran
NHT (Numbered Heads
Together)
E. Kegiatan Pembelajaran
a.
Pra kegiatan (5 menit)
a)
Salam
b)
Doa
c)
Presensi
d)
Pengondisian kelas
b.
Kegiatan awal (10 menit)
a)
Guru mengingatkan kembali materi pembelajaran sebelumnya.
b)
Guru melakukan apersepsi “siapa yang sudah pernah membaca
pengumuman?”.
c)
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
c.
Kegiatan inti (35 menit)
d)
Guru menunjukkan teks pengumuman pada siswa dan
membacakannya dengan lafal dan intonasi yang tepat. (eksplorasi)
e)
Siswa menyimak teks pengumuman yang dibaca guru.
(elaborasi)
f)
Siswa menyimpulkan isi teks pengumuman dengan menjawab
pertanyaan yang diberikan guru. (konfirmasi)
g)
Siswa di bagi dalam kelompok (terdiri dari 4-5 anak),
tiap-tiap siswa mempunyai nomor kepala.
h)
Guru memberikan satu contoh lagi tentang teks pengumuman.
(eksplorasi)
i)
Guru menyuruh siswa secara berkelompok untuk menulis pengumuman
dengan bahasa yang baik dan benar. (eksplorasi)
j)
Guru menunjuk siswa maju ke depan untuk membacakan hasil
diskusi mereka dengan menyebutkan nomor kepala mereka.
k)
Kelompok lain menanggapi perwakilan kelompok yang maju.
(elaborasi)
l)
Guru
mengevaluasi kegiatan pembelajaran. (konfirmasi)
m)
Guru
memberikan umpan balik positif berupa dorongan untuk lebih kreatif lagi dalam menulis teks
pengumuman.
(konfirmasi)
n)
Guru
bersama siswa merefleksi kegiatan pembelajaran. (konfirmasi)
d.
Kegiatan akhir (20 menit)
o)
Guru
merangkum butir-butir penting seluruh pembelajaran dengan menanyakan kepada
siswa apa saja yang telah dipelajarinya.
p)
Memberikan
penghargaan kepada seluruh siswa atas partisipasi aktifnya dalam belajar.
q)
Guru memberikan tes evaluasi.
r)
Guru menyampaikan materi pembelajaran pada pertemuan
berikutnya.
F. Sumber dan Media Belajar
Sumber belajar : Buku BSE Bahasa Indonesia 4 SD dan MI karya
Kaswan penerbit pusat perbukuan DepDikNas 2008
Media Belajar : Lembar Kerja Siswa, Pita Bernomor
G. Penilaian Hasil Belajar
a.
Prosedur Tes
a)
Tes awal : tanya jawab soal pada apersepsi
b)
Tes proses : saat
proses pembelajaran berlangsung
c)
Tes akhir : saat
proses pembelajaran berakhir
b.
Jenis Tes
a)
Tertulis : tes
uraian
b)
Tes lisan : tes
unjuk kerja
c.
Soal Tes :
terlampir
Semarang, April 2012 Mengetahui
Guru Kelas IV Kepala SD ..............
........................ ........................
NIP. .............. NIP. .................
Tidak ada komentar:
Posting Komentar